Obesitas Bisa Jadi Penyebab Hadirnya Penyakit pada Gusi

Obesitas Bisa Jadi Penyebab Munculnya Penyakit pada Gusi
Obesitas bisa memiliki dampak dan hubungan dengan sejumlah kondisi kesehatan lain. Hal ini ternyata juga memiliki hubungan yang sangat erat dengan kesehatan mulut dan gusi.

Sebuah penelitian terbaru mengungkap bahwa mungkin terdapat hubungan antara obesitas dengan penyakit gusi (periodontal). Diketahui juga bahwa terdapat dampak dari obesitas terhadap perawatan periodontal non-operasi.

Dilansir dari The Health Site, hasil temuan ini dipublikasikan pada British Dental Journal. Walau berhubungan, namun obesitas dan penyakit gusi ini tidak dapat dijelaskan semudah sebab-akibat.

Kedua masalah kesehatan ini disebut Andreas pinto, peneliti dari Western Reserve University School of Dental Medicine disebabkan oleh hal yang sama yaitu peradangan. Peneliti mendapat temuan ini berdasar mempelajari sejumlah penelitian sebelumnya.

Peneliti menemukan bahwa dari data tersebut ditunjukkan peningkatan indeks massa tubuh, lingkar pinggang, serta presentase lemak tubuh. Munculnya peningkatan tersebut seiring dengan meningkatnya penyakit gusi atau periodontitis.

Berdasar sejumlah data yang dipelajari, diketahui bahwa terjadi perubahan di unsur kimia tubuh yang mempengaruhi metabolisme. Hal ini selanjutnya menyebabkan terjadinya peradangan seperti yang ditemukan pada kedua masalah kesehatan tersebut.

Kedua Masalah Kesehatan Dipicu oleh Peradangan

"Masalah periodontal muncul pada pasien yang lebih rentan pada peradangan, yang selanjutnya juga lebih rentan terhadap obesitas," terang Pinto.

"Pakar kesehatan mulut harus lebih memperhatikan kompleksitas obesitas untuk membimbing pasien mereka mengenai pentingnya berat badan yang tepat dan menjaga kesehatan mulut," sambungnya.

Pinto menyebut bahwa penelitian lanjutan dari hubungan antara penyakit gusi dan obesitas ini masih dibutuhkan. Hal ini bisa menjadi jalan menuju perencanaan untuk perawatan.

"Terdapat pandangan dari perspektif klinis bahwa ketika kamu mengatasi satu masalah bisa berdampak dengan masalah lain," jelas Pinto.

"Hal ini masih menjadi tanda tanya besar bahwa apakah jika berhasil mengatasi obesitas bakal berdampak pada penyakit periodontal." tandasnya. [RWP]

Posting Komentar

0 Komentar